Ikuti Penguatan Kanwil Kemenkumham Sumsel, Lapas Muara Enim Siap Semarakkan KTT G20

oleh -295 Dilihat

Kalapas Muara Enim Herdianto beserta jajaran mengikuti kegiatan rapat Penguatan Publikasi Terkait Semarak G20 di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel secara virtual. Selasa (18/10/2022).

Rapat dipimpin langsung oleh Bapak Idris selaku Kepala Divisi Administrasi . Beliau menyampaikan bahwa seluruh UPT harus ikut serta menyemarakkan KTT G20 di tahun 2022 ini.

Kemenkumham Sumsel memeriahkan KTT G20 dengan menyelenggarakan serangkaian kegiatan POP (Persatuan Olahraga Pengayoman) yang diikuti oleh seluruh jajaran di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan.

Baca Juga :  War On Drugs, Lapas Muara Enim ikuti Kegiatan Koordinasi dan Sinkronisasi Data Laporan Rencana Aksi Nasional (RAN) P4GN bersama BNNK Muara Enim

Rangkaian kegiatan tersebut disampaikan langsung oleh Bapak Bambang Haryanto selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan yang dalam hal ini ditunjuk sebagai ketua panitia kegiatan POP memeriahkan KTT G20.

Kalapas Muara Enim Herdianto menuturkan bahwa siap menyemarakkan dan memeriahkan KTT G20 ini.

Dikatakan Herdianto bahwa Ia dan Jajaran menyambut antusias atas berbagai kegiatan Semarak KTT G20 yang diselenggarakan seluruh Jajaran di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel

No More Posts Available.

No more pages to load.