Lapas Kelas IIB Nunukan Serahkan sertifikat kegiatan pelatihan pembinaan kemandirian di bidang konstruksi bangunan dan Pertukangan bagi Warga Binaan

oleh -852 Dilihat

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Nunukan melaksanakan acara penyerahan sertifikat kegiatan pelatihan pembinaan kemandirian bagi Warga Binaan di bidang konstruksi bangunan dan Pertukangan kayu di sela kegiatan sosialisasi  yang mana pelatihan tersebut bekerja sama dengan Politeknik Negeri Nunukan , Kamis (02/06/2022).

Kegiatan pelatihan konstruksi bangunan dan pertukangan kayu bekerjasama dengan Politeknik Negeri Nunukan sangat menunjang peningkatan kemandirian bagi Warga Binaan untuk mampu menciptakan bangunan atau kontruksi yang bernilai guna memperindah lapas nunukan itu sendiri.adapun kegiatan pelatihan yang dilaksanakan yaitu pembuatan tugu pengayoman, pembuatan gerbang japanis, pembuatan tugu mandau, anak tangga,  gazebo dan patung yang mana bangunan tersebut berada di area Sarana Asimilasi dan Edukasi lapas nunukan.

Baca Juga :  Refleksi Akhir Tahun 2022, Lapas Muara Enim Gelar Tausiyah dan Doa Bersama Menyongsong Capaian Target Kinerja Tahun 2023 Lebih Baik

Kepala Lembaga pemasyarakatan nunukan I wayan Nurasta Wibawa dalam sambutannya menyampaikan manfaat yang telah dirasakan Lapas nunukan atas pelatihan yang diberikan menjadi jantung dan inti dari pengembangan agrowisata sarana asimilasi dan edukasi di Lapas nunukan.

Arkas Viddy kepala politeknik nunukan yang di hubungi secara terpisah sangat mensuport dan berterimakasih kepada kepala Lapas nunukan dengan kerjasama   sehingga dapat memberikan pelatihan kemandirian kepada warga binaan lapas. Dia menjelaskan semoga ilmu serta sertifikat yang telah diberikan akan menjadi bekal bagi Warga Binaan Lapas nunukan ketika nantinya kembali ke lingkungan masyarakat.

No More Posts Available.

No more pages to load.