Muara Enim – Kalapas Muara Enim Herdianto memimpin langsung Apel Perdana pasca Perayaan Idul Fitri 1444 H yang diikuti oleh seluruh pegawai Lapas Muara Enim. Rabu, (26/04/2023)
Dalam arahannya, Herdianto menyampaikan Minal Aidzin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin.
” Pada kesempatan yang baik ini, mari jadikan mementum untuk selalu bersemangat dalam pengabdian sebagai seorang ASN kemenkumham yang semakin PASTI,” Imbuhnya
Herdianto juga mengapresiasi atas pelaksanaan Tugas Hari Raya yang berjalan lancar, aman dan Kondusif.
” Kendati, harus tetap ada evaluasi guna peningkatan layanan Publik secara Prima,” Lanjutnya
Kemudian ia berpesan, pertahankan yang sudah baik. Lakukan Evaluasi apa yang harus ditingkatkan, tetap lakukan deteksi dini gangguan kamtib dan terus berikan layanan prima kepada Masyarakat dan WBP sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku.