Jakarta – Hari Raya Idul Fitri tahun ini masih belum bisa bertatap muka namun selain inovasi Layanan Kunjungan Online Video Call Rutan Kelas I Cipinang juga memiliki inovasi lainnya yaitu Layanan Peninitipan Makanan dan Barang dengan Drive Thru, Senin (2/5)
Layanan ini dapat digunakan oleh masyarakat yang ingin menitipkan makanan dan barang tanpa harus turun dari kendaraannya sehingga lebih efisien waktu dan mengurangi antrian yang ada. Inovasi ini dapat mengurangi kepadatan masyarakat yang datang sehingga mengurangi penyebaran virus di masa pandemi ini. Setelah diperiksa barang dan makanannya jangan lupa untuk dilakukan sterilisasi
Prosedur layanan drive thru ini yaitu dengan pengambilan nomor antrian dan formulir, lalu masyarakat mengisi formulir tersebut dengan menyertakan fotokopi KTP/SIM. “ Cepat pak pelayanannya jadi ga ngantri lama, sistemnya kaya yang di tempat makanan fastfood itu pak tidak usah turun dari mobil serta semua pelayanan disini bebas dari pungli “, ujar Isnawati masyarakat yang menitipkan makanan khas lebaran.
Makanan dan barang diperiksa dengan teliti secara 2 tahap yaitu dengan diperiksa secara manual dan dengan mesin X-Ray serta diganti dengan kemasan plastik transparan yang sudah disiapkan kemudian dilakukan sterilisasi. Makanan dan barang yang sudah diperiksa dan diganti kemasannya lalu didistribusikan ke Warga Binaan Pemasyarakatan sesuai dengan formulir yang sudah diisi oleh keluarganya
.Layanan penitipan makanan dan barang lebaran ini dibuka 3 hari yaitu tanggal 2 – 4 Mei 2022 dengan 2 sesi yaitu pada pukul 09:30 – 11:00 WIB dan 13:30 – 15:00.
“ Terimakasih pak, tahun ini masih bisa makan-makanan khas lebaran buatan rumah setelah ini saya mau ke layanan kunjungan online untuk menelpon keluarga saya “, ujar Dwi WBP yang menerima titipan makanan dari keluarganya.